Sabtu, 21 April 2012

Adera - Terlambat


cipt: Abietyasakti

Andai saja waktu itu tak ku tunda
‘Tuk ungkapkan isi hati kepadanya
Mungkin dia jadi milikku, bahagiakan hari ku
Oh tetapi kenyataan tak begitu

Disaatku mencoba merajut kata
Dan berharap semua menjadi sempurna
Tiba-tiba ada yang lain, yang mencuri hatinya
Hilang sudah kesempatanku dengannya…

#Reff
Terlambat sudah semua kali ini
Yang ku inginkan tak lagi sendiri
Bila esok mentari sudah berganti
Kesempatan itu terbuka kembali
Akan ku coba lagi…

Cukup sudah kesalahan kali ini
Jangan sampai semua terulang kembali
Keraguan dalam hatiku, harus ku buang jauh
Bila ingin mendapatkan yang terbaik  
Back to Reff

Pengalaman pahit yang ku jadikan pelajaran dalam hidup, yang tak akan terlupakan
Jangan menunda sesuatu untuk dikerjakan, jangan tunda,…
Jangan tunda…
Back to Reff 2x


download this song >>>> http://adera-online.com/diskografi/single-terlambat/

this video guys :D

Adera - Lebih Indah

cipt: Abietyasakti

Saatku tenggelam dalam sendu, waktu pun enggan untuk berlalu
Ku berjanji ‘tuk menutup pintu hatiku, entah untuk siapa pun itu
Semakin kulihat masa lalu, semakin hatiku tak menentu
Tetapi satu sinar terangi jiwaku, saat ku melihat senyum mu

#Reff
Dan kau hadir merubah segalanya, menjadi lebih indah
Kau bawa cintaku setinggi angkasa, membuat ku merasa sempurna
Dan membuatku utuh, ‘tuk menjalani hidup, berdua denganmu selama-lamanya
Kaulah yang terbaik untukku

Kini ku ingin hentikan waktu, bila kau berada di dekatku
Bunga cinta bermekaran dalam jiwaku
‘Kan ku petik satu untukmu

Back to Reff

Ku percayakan seluruh hatiku padamu
Kasihku, satu janjiku
Kaulah yang terakhir bagiku

Back to Reff

download this song >>>> http://adera-online.com/diskografi/single-lebih-indah/


this video guys :D

Minggu, 01 April 2012

Dampak Perdagangan Bebas bagi Lulusan Sarjana Komputer

Perdagangan bebas adalah sebuah konsep ekonomi yang mengacu kepada Harmonized Commodity Description and Coding System (HS) dengan ketentuan dari World Customs Organization yang berpusat di Burssels, Belgium. Penjualan produk ekspor-impor atau hambatan perdagangan lainnya.
Perdagangan bebas dapat juga didefinisikan sebagai tidak adanya hambatan buatan (hambatan yang diterapkan pemerintah) dalam perdagangan antara individual-individual dan perusahaan-perusahaan yang berada di negara yang berbeda.

Di era globalisasi semakin mudah masyarakat dalam mengakses informasi yang dibutuhkan sangat berbeda bila dilihat beberapa tahun kebelakang, untuk mendapatkan informasi cukup sulit. Mudahnya masyarakat dalam mengakses informasi disebabkan karena kemajuan teknologi yang semakin maju, berkembang dan tumbuh sangat pesat, seperti internet. Dengan internet masyarakat bisa mengetahui apa saja yang mereka inginkan didukung dengan banyaknya alat-alat teknologi yang dijual di pasaran seperti komputer, laptop, iPad, notebook, netbook, mobile phone, smartphone (android, iPhone, Blackberry, Symbian, Windows mobile, dan lain-lain) yang dapat di beli oleh masyarakat karena harganya yang relatif terjangkau, banyak fitur yang menarik, mudahnya dalam mengakses internet.

Berkembangnya teknologi membuat banyak lulusan SMA dan sederajat bahkan para karyawan/karyawati yang ingin meneruskan kuliah ke jurusan yang berhubungan dengan teknologi dengan predikat lulusan Sarjana Komputer (SKom) mereka berharap mendapatkan pekerjaan yang lebih layak, dan bergaji besar, seperti jurusan Sistem Informasi, Sistem Komputer, Teknik Informatika, Teknik Komputer, dan Manajemen Informatika. Seperti salah satu universitas swasta terkemuka di Depok, jurusan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi menjadi jurusan favorit para pendaftar, universitas tersebut membuka lebih dari 20 kelas, dan setiap kelas berisi sekitar 40 mahasiswa (tahun 2011). Itu hanya salah satu universitas swasta, dapat dibayangkan betapa banyaknya lulusan SKom 4 tahun yang akan mendatang. Hal tersebut menyebabkan persaingan di sektor teknologi semakin ketat dan bersaing dalam mendapatkan pekerjaan, sehingga setiap lulusan diharapkan memiliki hardskill dan softskill yang baik dan bermutu agar dapat dihargai besar oleh perusahaan yang membutuhkan atau dapat juga para lulusan membuka sektor usaha baru dengan demikian mereka dapat membuka lowongan pekerjaan untuk para pekerja.
Banyak juga lulusan sarjana komputer yang meneruskan gelar pendidikannya di luar negeri, lalu mereka  bekerja dan mengabdikan dirinya di luar negeri karena di luar negeri lulusan universitas lebih dihargai di bandingkan di tanah air.

Jadi sebagai lulusan yang menyandang gelar sarjana harus pandai-pandai dalam mengatur dan merencanakan masa depan agar tidak banyak pengangguran yang menjadi "sampah masyarakat".

Referensi :